Kamis, 23 Mei 2013

Sebanyak 10 Juta Unit Samsung Galaxy S4 Telah Terjual dan Akan Tersedia Warna Baru di Musim Panas Ini

Samsung baru saja mengumumkan bahwa produk smartphone terbarunya yakni Samsung Galaxy S4 telah terjual sebanyak 10 juta unit secara global. Ini merupakan rekor terbaru dalam ukuran smartphone Samsung, karena Samsung Galaxy S4 hanya membutuhkan waktu kurang dari sebulan atau lebih tepatnya 27 hari untuk mencapai angka penjualan tersebut. Samsung Galaxy SII membutuhkan waktu selama 50 hari untuk mencapai angka penjualan tersebut, sedangkan Samsung Galaxy SII membutuhkan waktu selama 5 bulan.
Samsung Galaxy S4 pertama kali mulai dijual pada tanggal 27 April lalu, dengan terciptanya rekor penjualan ini, pihak Samsung mengatakan bahwa setiap detik ada 4 unit Samsung Galaxy S4 yang terjual. Dalam pengumuman rekor penjualan Samsung Galaxy S4 ini, pihak Samsung juga mengumumkan bahwa mereka akan menyediakan warna baru untuk smartphonenya ini. Mereka telah menyiapkan 2 warna yakni Purple Mirage dan Brown Autumn.
Berita itu ini tidak begitu mengejutkan bagi pihak media, karena seminggu lalu, CEO Samsung, Shin Jong-Kyun telah memprediksi bahwa smartphone terbaru perusahaannya akan membuat rekor penjualan 10 juta unit tercepat di perusahaanya dalam seminggu kedepan. Namun sepertinya rekor penjualan Samsung Galaxy S4 ini masih belum bisa mengalahkan rekor penjualan smartphone terakhir Apple yakni iPhone 5 yang terjual 5 juta unit hanya dalam minggu pertamanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar