Kamis, 23 Mei 2013

FinFisher, Software Mata-mata yang Mengintai Password dan Panggilan Skype Di Indonesia

FinFisher adalah sebuah software mata-mata yang mampu me-remote aktivitas pengguna internet melalui ISP yang disusupi. Citizen Lab berhasil mengungkap penyebaran spyware yang dinamakan FinFisher. Software FinFisher ini kabarnya juga digunakan dua provider internet Indonesia  (ISP).  Penelitian dilakukan Citizen Lab sejak Oktober 2012 dan menemukan setidaknya ada 36 server FinFisher, 30 diantaranya adalah temuan baru. Server ini beroperasi di 19 negara berbeda.
Negara tersebut seperti Australia, Bahrain, Bangladesh, Brunei, Kanada, Republik Ceko, Estonia, Ethiopia, Jerman, India, Indonesia, Jepang, Latvia, Malaysia, Meksiko, Mongolia, Belanda, Qatar, Serbia, Singapura, Turkmenistan, Uni Emirat Arab, Inggris, Amerika Serikat, Vietnam.
ISP Indonesia yang diduga menggunakan software mata-mata tersebut yaitu Telkom Indonesia dan Biznetdua ISP datang dari alamat IP berikut:
118.97.xxx.xxxPT TelkomIndonesia
118.97.xxx.xxxPT TelkomIndonesia
103.28.xxx.xxxPT Matrixnet GlobalIndonesia
112.78.143.34Biznet ISPIndonesia
112.78.143.26Biznet ISPIndonesia
FinFisher menangkap informasi dari komputer yang terinfeksi, seperti password dan panggilan Skype yang kemudian dikirim ke server perintah dan kontrol FinFisher.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar